4 Jenis Celana Korea Remaja Pria Yang Keren

Promo Baggy Pocket Jeans Rawis l Fashion Remaja l Celana Jeans Korean Style  di Seller Halwa Shop - Kab. Ciamis, Jawa Barat | Blibli

Jenis celana yang dikhususkan untuk pria sebenarnya banyak. Terlebih dengan boomingnya beberapa grup vocal K-pop dan tontonan drama Korea. Membuat beberapa orang terutama anak muda begitu menyukai style fashion dari celana Korea remaja maupun baju atasan ala Korea-an.

Jenis Celana Korea Remaja Pria Yang Keren

Gaya berpenampilan pria Korea nyatanya bisa diadaptasi dan juga cukup cocok untuk digunakan di Indonesia. Berikut beberapa jenis celana remaja yang terinspirasi dari style Korea.

Celana Korea remaja –  Celana chinos

Celana chinos menjadi salah satu celana Korea remaja hits yang digandungi pria. Celana ini terbuat dari bahan katun yang nyaman digunakan sepanjang hari tanpa membuat Anda merasa kegerahan.

Pilihan warnanya netral sehingga mudah untuk dipadukan dengan warna dan motif atasan apapun. Tentunya sesuaikan dengan selera dan aktivitas yang Anda lakukan.

Tartan pants

Celana Korea remaja yang trendi dan kekinian adalah tartan pants. Celana ini memiliki ciri khas motif kotak-kotak dengan warna netral. Celana ini juga cocok digunakan untuk berbagai acara kasual maupun formal.

Cargo pants

Cargo menjadi celana dengan tampilan yang mudah dikenali karena memiliki banyak saku. Bentuknya didesain dengan ukuran yang longgar dan cocok untuk beraktivitas di luar ruangan. Misalnya digunakan untuk liburan atau kegiatan mendaki gunung bersama komunitas.

Slim fit trouser

Celana Korea remaja ini awalnya banyak dipakai untuk acara formal. Namun seiring waktu model ini juga cukup nyaman untuk semi formal dan kasual. Model slim fit ini mengikuti bentuk kaki, sedikit lebar pada bagian paha kemudian agak menyempit di bagian bawah.

Celana ini membuat tampilan kaki Anda tampak jenjang dan ramping. Cocok juga dipadukan dengan kaos atau sweater agar terlihat simple namun tetap elegan.

Itulah beberapa model celana Korea remaja yang sedang hits di kalangan anak muda. Jangan lupa untuk selalu mengedepankan kenyamanan diri ketika menggunakan outfit apapun. Hal ini tentu akan membuat Anda semakin percaya diri.

Post a Comment